Skip to main content

Penulisan 1 Inovasi SI & New Technology

Sejarah dan Fakta Internet yang Kini 'Menguasai' Dunia

Image result for internet wallpaper 4k

Perkembangan teknologi informasi sangat pesat, bahkan internet kini seolah menguasai dunia. Lantaran sangat memudahkan aktivitas manusia, banyak orang yang bergantung pada jaringan digital. Lantas, bagaimana internet tercipta? Berikut ini sejarah dan beberapa fakta tentang internet.

Dengan koneksi internet, informasi apapun dengan mudah dan cepat tersebar luas ke seluruh dunia. Berkat internet pula, apapun bisa dilakukan untuk membantu segala bentuk kegiatan manusia.

Internet merupakan jaringan luas yang memungkinkan komputer di seluruh dunia saling terhubung. Jaringan ini dihubungkan dengan berbagai jenis perangkat yang memungkinkan informasi digital bisa diakses oleh banyak orang.

Dikutip dari The Guardian, dalam sehari setidaknya ada 6 exabyte informasi yang masuk melalui internet dalam sehari, atau setara dengan 40.000 film berdurasi dua jam per detiknya.


Sejarah Internet

Image result for nikola tesla
Nikola Tesla

Jauh sebelum teknologi internet ada, banyak ilmuwan yang telah memprediksi tentang jaringan informasi di seluruh dunia. Dilansir History, Nikola Tesla mencetuskan gagasan soal "sistem nirkabel dunia" pada awal dekade 1900-an.

Gagasan Tesla kemudian dilanjutkan oleh Paul Otlet dan Vannevar Bush yang menyusun sistem penyimpanan buku dan media yang dapat dicari secara mekanis pada dekade 1930 hingga 1940-an.

Namun, skema praktis pertama untuk internet baru uncul pada era 1960-an ketika J.C.R MIT.Licklider mempopulerkan ide Intergalactic Network atau jaringan antar galaksi pada komputer.

Setelah itu, banyak ilmuwan komputer yang mengembangkan konsep Packet Switching yaitu sebuah metode untuk mentransmisikan data elektronik secara efektif yang nantinya akan menjadi salah satu blok bangunan utama internet.


Semula untuk Militer

Image result for military internet

Prototipe internet pertama yang dikerjakan muncul pada permulaan dekade 1960-an. Dikutip dari Live Science, konsep internet awal itu lalu berkembang menjadi World Wide Web (www) diberikan kepada Leonard Kleinrock.

Tahun 1961, Kleinrock menulis tentang Advanced Research Projects Agency Network (ARPANET) dalam makalah yang berjudul "Information Flow in Large Communication Nets". Kleinrock bersama sejumlah inovator lainnya memberikan pondasi pertama dalam terciptanya email, berbagai jenis sosial media, dan beragam ikon internet lainnya yang marak digunakan saat ini.

Penelitian ini didanai oleh Departemen Pertahanan Amerika Serikat. Dalam proyek ini, dibuatlah banyak jaringan di daerah-daerah vital. Tujuannya agar sumber informasi tidak terpusat untuk mengantisipasi adanya serangan saat perang berlangsung.

Penelitian ini kemudian mengembangkan banyak protokol yang digunaakn internet saat ini dan mencakup banyak sendi kehidupan manusia, meskipun pada awalnya ditujukan untuk kepentingan militer atau untuk pertahanan dan keamanan negara.


Pesan Digital Perdana

Dilansir Internet Guide, ARPANET diuji cobakan pada empat institusi pendidikan ternama di Amerika Serika, yakni Stanford Research Institute, University of California (UCLA), St. Barbara, dan University of Utah pada 1969.

Pesan digital pertama yang terkirim adalah "LO". Ini merupakan upaya mahasiswa UCLA bernama Charles Kline, murid Kleinrock, yang awalnya dibuat untuk menuliskan kata "LOGIN" ke komputer. Namun, pesan tersebut tidak dapat diselesaikan karena sistemnya lumpuh.

Jadilah kata "LO" merupakan kata gagal pertama yang berhasil dikirim oleh ARPANET melalui cikal-bakal jaringan internet. Pada akhirnya, "LOGIN" berhasil disampaikan dan menjadi kata pertama yang dikirim via jejaring digital.


Terhubung Seluruh Dunia

Image result for worldwide

Pada awal dekade 1970-an, perusahaan Breanek dan Newman Inc. (BBN) meluncurkan versi akhir spesifikasi Interface Message Processor (IMP). BBN kemudian memenangkan kontrak ARPANET pada 1968. Tahun 1972, BBN memperkenalkan jaringan email.

Selanjutnya, pada tahun 1973 ARPANET mulai menghubungkan jaringan di University College of London di Inggris dan Royal Radar Estabilishment di Norwegia. Dari sana, istilah internet mulai dimunculkan. 

Tahun 1974, Internet Service Provider (ISP) atau penyedia layanan internet berhasil dibuat. Versi komersial dari ARPANET ini dikenal sebagai Telenet. Tak lama berselang, terciptalah protokol yang digunakan untuk pertukaran data pada jaringan internet oleh Vinton Cerf dan Bob Kahn.

Jasa Cerf dan Kahn itu membuat mereka disebut-sebut sebagai Bapak Internet Dunia. Dengan protokol itu, terciptalah banyak Domain Name System (DNS) yang dapat disesuaikan, seperti .edu, .gov, .com, .mil, .org, .net, dan .int yang saat ini digunakan untuk menamakan sistem dalam website.

Hingga akhirnya, Tim Berners Lee, seorang ilmuwan di CERN atau organisasi riset nuklir di Eropa, mengembangkan Hyper Text Markup Language (HTML). Tidak memerlukan waktu yang lama untuk memperkenalkan publik mengenai World Wide Web atau www pada 1991.


Menjadi Serba Online

Image result for yahoo first logo
Yahoo! Logo

Tahun 1994, lahirlah situs penyedia email bernama Yahoo yang diciptakan oleh Jerry Yang dan David Filo, dua alumni Stanford University. Perusahaan Yahoo kemudian didirikan pada 1995. 

Masih di tahun yang sama, muncul dua perusahaan berbasis online lainnya, yakni Amazon dan E-bay. Kemunculan Google pada 1998 membuat terobosan baru dalam dunia internet. Dan kini, banyak sekali perusahaan atau situs online yang merajai dan dibutuhkan oleh banyak manusia di bumi untuk menunjang kehidupan.


Referensi dan Sumber:
https://premieroffshore.com/which-countries-tax-worldwide-income/
https://tirto.id/sejarah-dan-fakta-internet-yang-kini-menguasai-dunia-eeV9
http://www.baltana.com/movies/4k-ralph-breaks-the-internet-widescreen-wallpapers-38657.html
https://www.biography.com/inventor/nikola-tesla
https://www.gizmodo.com.au/2013/09/yahoos-new-logo-is-a-bore-and-thats-the-whole-point/
https://www.wired.com/2011/02/secret-tools-force-net/



Comments

Popular posts from this blog

Perbandingan Budaya Indonesia dengan Malaysia

   A. Budaya Indonesia Macam Macam Kebudayaan di Indonesia dan Penjelasannya Macam macam kebudayaan Indonesia sangat beragam dan hadir dalam banyak bentuk seperti karakteristik kemajemukan yang dimiliki oleh bangsa ini. Menurut Mitchel budaya adalah seperangkat nilai-nilai inti, kepercayaan, standar, pengetahuan, moral hukum dan perilaku yang disampaikan oleh individu-individu dan masyarakat yang menentukan bagaimana seseorang bertindak, berperasaan dan memandang dirinya serta orang lain. Kebudayaan Indonesia memiliki karakteristik kebudayaan sendiri yang dipengaruhi oleh berbagai macam faktor, terutama faktor geografis, agama, politik, ekonomi dan sebagainya. Seperti sudah dijelaskan sebelumnya bahwa karakteristik kebudayaan itu : 1.        Culture is an adaptive mechanism 2.        Culture is learned 3.        Cultures Changed 4.        People are usually not aware of their culture 5.        We don’t know all of our own country 6.        Culture give us a range
Tugas Softskill Ilmu Budaya Dasar Nama: Zhirazzi Dimas Praseptyo Kelas: 1KA07 Perbandingan Kebudayaan Sumatera Selatan dengan Jawa Barat A.     Sumatera Selatan Sumatera Selatan adalah salah satu provinsi di Indonesia yang terletak di wilayah selatan pulau Sumatera dengan ibukota Palembang. Seperti sebagian besar kebudayaan provinsi lain di pulau Sumatera, kebudayaan provinsi Sumatera Selatan sebagian besar terpengaruh oleh budaya Melayu. Selain itu, ada beberapa kebudayaan yang terpengaruh oleh Islam, dan ada pula yang dipengaruhi oleh kebesaran dari kerajaan Sriwijaya. Kekayaan budaya Sumatera Selatan meliputi rumah adat, pakaian adat, berbagai jenis tarian, juga makanan khas dari daerah tersebut. Kekayaan budaya Sumatera Selatan tidak hanya mahsyur di wilayah Sumatera Selatan itu sendiri. Di seluruh penjuru Indonesia, berbagai kebudayaan Sumatera Selatan terkenal, bahkan digemari banyak orang. Sebut saja rumah Limas, rumah ini banyak diadaptasi pembuatannya oleh ma

Tugas 1 Inovasi SI & New Technology

Sejarah Perkembangan Teknologi Informasi, Sistem Informasi, Hardware & Software Komputer | Review Produk Inovasi Perusahaan IT Halo, kawan-kawan! Selamat datang kembali di blog saya yang kece nan informatif ini! ;D. Bagi kalian yang baru pertama kali berkunjung ke blog saya, perkenalkan nama saya Zhirazzi Dimas Praseptyo, biasa dipanggil Zhirazzi , saya dari kelas 2KA01 , jurusan Sistem Informasi , angkatan 2018 . Seperti yang kalian semua ketahui, kampus kita tercinta, Universitas Gunadarma , merupakan instansi pendidikan yang mempunyai basis teknologi informasi. Maksudnya apa tuh? Maksudnya adalah... segala kegiatan yang berlangsung di Gunadarma, baik itu kegiatan akademik, administrasi maupun yang lainnya, dilakukan dengan bantuan teknologi informasi. Contoh kecilnya aja nih, jika kalian belum membayar uang kuliah, kalian tidak akan bisa mencetak Kartu Rencana Studi kalian. Kalian memang masih bisa mengisinya, tapi kalian tidak akan bisa mencetaknya. Kenapa demikian