KELOMPOK 6 ALIFAH SRI YULIANTI (10118545) AMELIA DWI INDRIANI (10118655) RAHMA AZIZAH (15118804) STEVANI DORIS (16118832) ZHIRAZZI DIMAS PRASEPTYO (17118592) 3KA01 PELUANG DAN TANTANGAN BIDANG SUMBER DAYA MANUSIA DALAM INDUSTRI 4.0 (Studi Pustaka) Oleh : Ir. Maurits S. Sipayung, M.M. A. Pendahuluan Perkembangan teknologi di setiap zaman selalu memberikan pengaruh terhadap kehidupan manusia. Revolusi industri pertama berlangsung pada tahun 1700-1800-an , teknologi mesin uap dan tenaga air yang berlangsung di Eropa membuat kehidupan sosial dan ekonomi masyarakat berubah. Menurut Klingerberg (2017), revolusi industri pertama terjadi sekitar tahun 1784-1870 dengan fenomena yang ditandai dengan perubahan penggunaan hewan (ternak) sebagai penggerak, berubah menjadi mesin-mesin yang digerakkan oleh uap air dan batubara Revolusi Industri kedua dimulai ketika ditemukannya listrik pada awal tahun 1900-an, tepatnya antara tahun 1870-1969. Pada era ini perkembangan manufaktur yan